Beberapa hari terakhir ini saya tidak update di blog ini, selain karena batasan disk usage (karena dulu awalnya nyoba jadi milih yang kecil) juga karena saya agak menurun motivasinya untuk update lagi. Nah akhirnya kepikiran deh untuk membuat poster yang bisa memotivasi, ya nanti bisa dijadikan wallpaper hp atau pc atau bahkan dicetak terus ditempel deh di dinding.
Dalam artikel cara membuat poster dengan corel draw ini, saya sampaikan bahwa ada tool lain selain corel draw. Tapi karena saya bisanya cuma pakai corel draw, maka saya pakai ini, kalau ada tools lain bisa juga dipakai. Selain nanti ada tutorialnya, saya juga memberikan template yang bisa diedit dan kalian gunakan sesuai kebutuhan.
Oke, sudah siap?
Seperti biasa, nanti akan ada beberapa tahapan yang perlu kita lalui sebelum bisa membuat posternya. Oh ya, saya tidak membuat videonya karena kuota mau habis. Sedih.
Jadi kalau nanti ada yang kurang jelas, bisa ditanyakan aja di kolom komentar ya, atau di fb juga boleh.
Part I : Buat Sketsa Posternya
Sebelum kita masuk pada cara membuat poster dengan corel draw berikut ini, pertama kita perlu buat sketsanya dulu, biasakan membuat sketsa dulu biar jelas mau mendesainnya kayak gimana. Apa aja yang perlu dibuat sketsanya?
- Kata-katanya. Ini yang utama, kan tadi mau bikin poster, lah jelas harus ada kata-katanya kan, ya bisa sih gambar doang. Tapi kan kita ceritanya mau bikin poster motivasi.
Di contoh ini, saya mau membuat poster dengan kata-kata sebagai berikut:
- Utama : “Kami bukan blogger biasa.”
- Pendukung : “Kami Blogger Indonesia tidak sekedar bertujuan mencari uang. Kami mempunyai misi yang lebih besar, yaitu saling berbagi, apapun itu. Informasi, pandangan, pemikiran, sumber daya, alat, pengalaman atau bahkan sekedar berbagi senyum. Dengan berbagi, kami bisa menyatukan semua itu dan membuat karya yang patut untuk dibanggakan. Salam Blogger Indonesia.”
- Ukuran posternya. Untuk ukurannya saya bikin ukuran A4. Kalau mau ukuran lain juga tidak masalah. Yang penting tentukan dulu sesuai kebutuhan. Kalau mau dicetak posternya di A3 juga bisa.
- Font yang digunakan. Sebenarnya bisa terserah mau pakai font apa, sesuai selera aja. Kalau saya itu pakai font dozen dan calibri. Untuk font dozen kamu bisa download disini. Terus habis gitu jangan lupa instal dulu fontnya. Tinggal copas aja file fontnya di Windows Fonts.
- Komposisi warnanya. Dalam pewarnaan, kamu harus perhatikan keserasian warnanya, jadi jangan sembarangan milih warna. Disini saya pakai pink agak merah (gak tau namanya, hehe), sama putih agak cream gitu, dan hitam.
- Tata letak semua obyek. Setelah menentukan hal-hal diatas itu, perlu dipikirkan juga nanti tata letak (layout) mau gimana. Nah tapi ini biasanya muncul idenya pas bikin di corelnya sih. Jadi langsung saja nanti pas bikin desain.
- Pemanis buatan. Ini maksudnya biar gak garing gitu. Hehe. Entah nanti ditambahkan efek apa atau obyek apa lah. Biasanya ini juga muncul idenya pas bikin desainnya.
Part II : Membuat Poster Dengan Corel Draw
Dan tiba saat yang ditunggu, kita masuk inti cara membuat poster dengan corel draw. Saya pakai corel draw X7, jadi mungkin beda tampilan dikit-dikit sama punyamu kalau corelnya versi lain.
- Pertama bikin dulu gambar kotak pakai Rectangle Tool (F6). Ukurannya 21,5cmx33cm. Terus warnain deh sama warna yang kamu pilih. Kalau punya saya pakai kode warna #E36266.
- Kedua, kasih background tanda petik. Caranya:
- Klik Text Tool (F8) lalu pilih font jenis Dozen yang sudah diinstal tadi. Atau yang lain deh terserah. Terus ketik huruf tanda petik (“).
- Kasih warna yang lebih gelap dari warna kotak tadi. Saya pakai kode warna #D15E62. Terus masukin di kotak tadi. Klik tanda petiknya tadi, terus pilih menu Object – Powerclip– Place inside frame. Atur posisinya sesuai keinginan dengan cara klik kanan di kotak terus pilih Edit PowerClip.
- Ketiga, bikin tulisannya. Yang tulisan utama pakai font Dozen dan yang pendukung pakai font Calibri. Caranya:
- Klik Text Tool tadi, pilih font Dozen. Terus ketik kalimat sesuai yang tadi. Untuk menata kalimatnya, bisa kamu enter tiap kata. Jadinya ya kayak punya saya. Atur ukuran font biar gedenya pas dengan kotaknya.
- Buat tanda petik diatas kalimat itu (agak gede) dan satunya lagi di bawah (agak kecil). Warnanya saya pakai kode warna #FFDFBD.
- Terus tulisan kecilnya itu kalimat pendukung, pakai font calibri ukurannya kecilin. Nah, untuk bisa bikin proporsional. Setelah pilih text tool, klik di workspace terus tahan dan tarik. Baru deh setelah itu diketik.
- Keempat, biar tambah manis, kasih signature. Ada tanda tangannya sama ada logonya (kalau ini, sudah ada panduannya: membuat desain logo). Jadi sekarang saya uraikan cara bikin tanda tangannya aja.
- Klik Freehand Tool (F5), terus untuk bikin tanda tangan, tahan mouse-mu terus gerakin kayak lagi bikin tanda tangan, habis gitu lepaskan. (awal pasti agak susah kalau belum terbiasa).
- Terus klik dua kali kotak warna di ujung kanan bawah, nah kan muncul kotak dialog tuh. Isi sesuai kayak dibawah gini aja. Terus OK.
- Kelima, atur semua obyek yang sudah dibuat sesuai selera. Kalau mau sama dengan punya saya juga silahkan. Dari sini kita sudah selesai membuat posternya.
Part III : Finishing dan Poster siap digunakan
Tahap terakhir adalah kita export filenya menjadi PNG atau JPEG. Seleksi dulu semua obyeknya terus klik Ctrl+E, terus pilih jenis file PNG atau JPEG. Nanti muncul kotak dialog, tunggu sebentar biar gambarnya muncul terus klik OK.
Dan begitulah cara membuat poster dengan corel draw (versi saya). Semoga bisa mengikuti ya. Hehehe…
Gimana? Udah jadi? Mana punyamu? Share ya di fb, kita lihat bagaimana hasilnya. Dan bagi temen-temen yang pengen langsung edit dari template juga bisa kok, silahkan download di popup yang muncul nanti ya.
Kalau kamu merasa tutorial ini bermanfaat, share ya ke temen-temenmu.
EmoticonEmoticon